BERITA TERKINI

Jakarta - Setiap tanggal 14 Agustus dirayakan sebagai Hari Pramuka dan pada tahun ini gerakan Pramuka telah berusia ke - 63. Ini harapan Kepala Sekolah SMA Al-Khairiyah, Koja, Jakarta Utara.

Kepala Sekolah SMA Al-Khairiyah, Koja, Jakarta Utara, Achmad Uzzil Abid mengatakan, di momen hari Pramuka ke - 63, kami semua yang tentunya sebagai anggota Pramuka berharap gerakan Pramuka ini bisa terus berkembang, bisa terus mengisi kaderisasi yang ada di generasi muda agar generasi muda ini penuh dengan wawasan tentunya dalam konteks utama yaitu pembentukan karakter bagi anak-anak bangsa menyongsong Indonesia emas bisa lebih terbuka wawasan dan generasi muda ini bisa punya masa depan yang lebih cerah oleh karena itu peran Gerakan Pramuka sangat dibutuhkan demi kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Dikesempatan ini saya berharap gerakan Pramuka terus eksis, berkembang, kreatif, berinovasi dan bersinergi dengan pemerintah, dengan semua instansi sehingga gerakan Pramuka lebih kerasa universalnya, lebih mengayomi kepada semua generasi muda yang siap dijadikan bibit-bibit di masa yang akan datang," ungkapnya, mengakhiri.













BERITA TERKINI LAINNYA